Senin, 12 September 2011

ME,MYSELF and MY DREAM

ketika kursor ini kugerakkan, entah apa yang terpikir olehku. terlintas dibenakku untuk menuliskan suatu hal, hal yang bahkan aku pun belum sempat memikirkannya. hanya mengalir melalui tulisan ini. waktu ini, aku selalu berpikir apakah aku punya kemampuan untuk bisa terus bertahan disini, dengan segala hal tentang diriku yang bahkan aku pun merasa sangsi untuk tetap seperti ini. begitu banyak waktu terbuang,aku menyadari itu. menyadari tiap waktu yang kulewati adalah hal yang sangat berharga dalam hidupku. tapi sulit untuk balik kebelakang, melewati nya dan memulainya dari awal lagi. terlalu banyak yang kupikirkan untuk sampai pada waktu ini. bahkan ketika semua hal itu seolah menjadi tekanan terberat yang dapat kupikir. lantas, apakah sampai pada saat ini adalah sudah cukup dengan upayaku? aku belum merasakan apapun. ini bukan awal, juga bukan akhir dari perjalananku melewati batas waktu. ini baru langkah menuju awal dimana aku harus melaluinya dengan segenap usahaku untuk bisa tetap berdiri sampai pada waktu nya awal itu menjadi indah bagiku. aku bukan hanya meninginkan proses yang indah, tapi dari keseluruhan langkah itu menjadi sesuatu yang bisa terus kukenang sepanjang hidupku. aku bukan menginginkan awal yang indah. aku juga bukan menginginkan akhir yang indah. tapi AKU menginginkan mengingat awal yang menjadi akhir perjalananku INDAH dan akan selalu kukenang. bukan hanya satu bagian tertentu, tapi dari semua bagian itu dalam hidupku akan selalu kukenang. inginku begitu. tapi apa semua itu akan menjadi nyata dihadapku ketika aku pun memulainya bukan dengan keyakinan yang seperti itu. ang keyakinan yang pada dasarnya hanya menyalahkan waktu dan kondisi yang membuatku seperti tak memiliki tujuan hidup. itu bukan salahku untuk mengakuui keyakinan itu. situasi lah yang membuatku berpikir seperti itu. tanpa tahu apa sebenarnya yang aku inginkan. dulu, sekarang ataupun nanti, selama kau memiliki TEKAD,KEYAKINAN dan PRINSIP semuanya akan berjalan sesuai dengan yang kau ingini. itu keyakinanku saat ini. saat dimana aku berhenti menuliskan sepanjang paragraf ini, saat itulah aku memulainya. ini hidupku. akulah yang menentukan. bukan karna ingin mengikuti keinginan orang lain, dan bukan pula demi orang lain. ini demi diriku. kenapa baru sekarang aku menyadarinya, apakah perlu waktu selama 3 tahun untuk betul2 menyadari apa keinginanku yang sebenarnya, apakah perlu untuk terus bertahan diitengah tekanan untuk bisa membuatku menyadari inilah diriku. demi semua yang telah kusia2kan dalam hidupku. demi waktu yang telah terbuang percuma dalam 19tahun hidupkuu, dan demi diriku sendiri.. aku harus tahu bahwa ketika perubahan itu membawaku kepada arah kebaikanku kenapa aku tak mencobanya. yeah, i have to change. MUST TO..!!  for me, myself and my dream.!!